LPM Suprema — Seperti yang kita ketahui tidak lama lagi kita akan menghadapi Ujian Tengah Semester, kaitannya dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian tersebut, kami memiliki empat tips belajar yang dapat kalian simak dibawah ini :
Membuat Ringkasan Kalian
Bisa menulis pokok-pokok penting. Bisa berupa poin-poin dari bahan belajarmu dalam sebuah buku, seperti rumus. Hal ini akan mudah untuk memahami inti dari pembelajaran tersebut.Jangan lupa membuat ringkasan dengan kalimat yang kamu buat sendiri. Menuliskan materi dalam kalimat yang kamu buat sendiri akan membantumu lebih mengingat poin-poin penting yang telah kamu pelajari.
Pahami Bukan Menghafal
Jangan pernah sekalipun menghafal materi pada saat akan ujian. Sering kali seseorang malah menghafal materi bukan memahaminya. Padahal, sekedar menghafalkan pelajaran hanya akan efektif untuk ujian atau waktu jangka pendek. Dalam jangka panjang, ilmu yang dihafalkan hanya akan mudah untuk dilupakan dan tidak meninggalkan manfaat apapun.
Menyusun Target Belajar
Menyusun target sangat berperan penting karena ketika memiliki suatu target kita akan merasa ditantang dan rasa ingin mencapai target tersebut semakin besar. Oleh karena itu pentingnya kita membuat target belajar untuk meningkatkan semangat kita terutama pada saat menjelang ujian.
Buat Suasana Belajar yang Nyaman
Dalam poin ini sebisa mungkin kita menciptakan suasana yang nyaman sesuai dengan karakter kita masing – masing. Karena setiap orang mempunyai tipe yang berbeda – beda maka sesuaikan saja bagaimana suasana tempat selama kita belajar. Pentingnya untuk menjaga suasana batin juga sangat perlu karna itu juga mempengaruhi semangat kita dalam belajar.
Itu dia beberapa tips belajar yang efektif, efisien dan tentu saja nyaman. Semoga tips diatas berguna untuk semua pembaca. Jangan menyerah dalam meraih apa yang kita mau dan semangat untuk semua.
SHERLIANA IKA PRATIWI